Hasyim Apresiasi Pembagian Makanan Kepada Masyarakat yang Dilakukan REAKSI dan Polsek Percut Sei Tuan

Hasyim Apresiasi Pembagian Makanan Kepada Masyarakat yang Dilakukan REAKSI dan Polsek Percut Sei Tuan


Medan, Tren24Jam.com
- Dewan Pimpinan Cabang Relawan Antisipasi Kebencanaan & Lingkungan Hidup Pesisir (DPC REAKSI) Medan dan Polsek Percut Sei Tuan gelar aksi berbagi kasih kepada masyarakat, Minggu (28/04/2024) sore. 

Aksi berbagi kasih tersebut berupa pemberian makanan kepada para pengendara yang melintasi Jalan Letda Sujono tepatnya depan Markas Komando (Mako) Polsek Percut Sei Tuan. 

Pada kegiatan mulia itu, tampak hadir Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Medan Hasyim, S.E.

Hasyim, yang juga merupakan Dewan Pembina REAKSI didampingi Kapolsek Percut Sei Tuan, Kompol Jhonson M Sitompul, SH., MH., Ketua Umum REAKSI, Putra Islami, dan Ketua DPC REAKSI Medan Hindra alias Acong, saat ditemui Wartawan usai kegiatan mengatakan, pelaksanaan aksi berbagi kasih itu merupakan kolaborasi antara REAKSI dengan Polsek Percut Sei Tuan. 

"Ini merupakan kegiatan rutin dan ini sudah sering dilakukan oleh REAKSI Medan yang dibawa komandonya Hindra atau Acong. Kegiatan ini sudah berlangsung beberapa kali di lokasi berbeda dan kita harapkan ini juga bisa berlangsung setiap bulan," ucap Hasyim. 

Lebih lanjut, Hasyim mengatakan dirinya mengapresiasi atas terlaksananya kegiatan tersebut. Ia berharap semoga kegiatan yang sangat bermanfaat itu dapat memberi sesuatu yang berguna bagi masyarakat. 

"Kepada REAKSI khususnya REAKSI Kota Medan, kita sangat memberi apresiasi atas terlaksananya kegiatan ini dan harapan Kita kegiatan ini bukan yang terakhir dan tetap berlangsung di hari-hari yang akan datang," pungkas pimpinan DPRD Kota Medan itu. 

Sementara, Kapolsek Percut Sei Tuan, Kompol Jhonson M Sitompul, SH., MH., juga turut memberi apresiasi setinggi-tingginya serta berterimakasih kepada team relawan dari REAKSI yang sudah melibatkan pihaknya atas pelaksanaan pembagian makanan itu. 

"Kami di sini selaku Kapolsek Percut Sei Tuan  memberikan apresiasi kepada relawan REAKSI di bawah kepemimpinan Pak Hasyim. Kegiatan ini juga kami apresiasi karena inilah salah satu sumbangsih kita sebagai makhluk hidup dan makhluk sosial yang tentunya kita bisa memberikan berbagi kasih kepada masyarakat," ucap Kapolsek yang dikenal low profile itu. 

Bahkan, Kapolsek yang sering disapa Jhonson itu, menyatakan pihaknya siap untuk diikutsertakan pada kegiatan lain yang bersifat sosial, bila kedepannya dilakukan lagi oleh REAKSI. 

Selain itu, Jhonson juga berkata, dengan dilakukannya kegiatan tersebut seyogianya menjadi motivasi bagi masyarakat umum, khususnya masyarakat yang ada dibawah wilayah hukum Polsek Percut Sei Tuan. Ia berharap, masyarakat dapat mencontoh kegiatan itu untuk meningkatkan kepeduliannya terhadap sesama warga masyarakat sekitar. 

"Kami dari jajaran Polsek Percut Sei Tuan sekali lagi mengucapkan selamat sukses buat relawan REAKSI, semakin berkiprah bagi masyarakat khususnya yang ada di Kota Medan dan umumnya masyarakat yang ada di Sumatera Utara," tutup Jhonson. 

Terpantau, turut hadir pada kegiatan itu, PLH Kanit Binmas Polsek Percut Sei Tuan, Ipda Adi Susanto beserta beberapa personil Polsek Percut Sei Tuan. Kemudian, Sekertaris Umum REAKSI, Junaidi, Sekertaris DPC REAKSI Medan, Jaka H Sembiring, dan Bendahara DPC REAKSI Medan, Hadi Kusuma, serta jajaran pengurus dan puluhan anggota REAKSI. (Yz) 

Post a Comment

Berkomentarlah sesuai dengan topik dan tidak menaruh link aktif. Terima kasih atas perhatiannya.

Previous Post Next Post