POLRES SIBOLGA LAKSANAKAN PEMERIKSAAN BERKALA TERHADAP PERSONIL

POLRES SIBOLGA LAKSANAKAN PEMERIKSAAN BERKALA TERHADAP PERSONIL



Sibolga, Tren24jam.com,- Guna memantau riwayat kesehatan personil Polri tetap sehat dan stabil, Polres Sibolga laksanakan kegiatan mengikuti kegiatan pemeriksaan kesehatan) berkala (Rikkes Berkala)Tahap I Tahun 2022 dari Biddokkes Polda Sumatera Utara di Aula Wira Pratama Polres Sibolga, Jum'at (18/3/2022).

Kegiatan Rikkes Berkala Tahun 2022.
Kegiatan tersebut dipimpin oleh Tim Rikkesla Bid Dokkes Polda Sumut, AKBP Hotben Sitorus, didampingi Penda dr. Dede Yusuf FR,Aipda Suhut Sahbani,Aipda Tumino debgan bekerja sama dengan Klinik Bunda Thamrin Medan.

Rikkes Berkala juga di ikuti oleh Kapolres Sibolga, AKBP Taryono Raharja,SH,SIK, Waka Polres Sibolga  Kompol R.Sihimbing,SH, serta 60 personil Polri maupun ASN di Lingkungan Polres Sibolga.
"Selain untuk cek dan kontrol keadaan kesehatan personil juga untuk memenuhi nilai kesehatan yang diterapkan dalam seleksi pendidikan lanjut terkait dengan penilaian 13 komponen terutama bagi anggota Polri mau mengikuti seleksi SIP maupun Sespima," ujar Kapolres.

Kasi Humas Polres Sibolga, AKP R.Sormin,S.Ag menambahkan,pemeriksaan kesehatan berkala adalah pemeriksaan darah,Rontgen,EKG,pengecekan tendi dan chek urine,selama pelaksanaan kegiatan pemeriksaan kesehatan (Medical Check Up) berkala tetap memperhatikan protokol kesehatan.

"Pada kegiatan ini kami tetap patuhi Prokes seperti mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas (5M) guna mencegah penyebaran covid – 19," jelas Sormin.

Post a Comment

Berkomentarlah sesuai dengan topik dan tidak menaruh link aktif. Terima kasih atas perhatiannya.

Previous Post Next Post