PERSONIL SAT POLAIRUD POLRES NISEL MELAKUKAN PENGECEKAN KELAYAKAN KAPAL

PERSONIL SAT POLAIRUD POLRES NISEL MELAKUKAN PENGECEKAN KELAYAKAN KAPAL

 


NIAS SELATAN, Tren24jam.com,- Akibat cuaca yang tidak menentu Sat Polairud Polres Nias selatan melakukan pengecekan kelayakan keberangkatan kapal  yang hendak melaut dipelabuhan perikanan pulau Tello kecamatan pulau-pulau batu kabupaten Nias selatan. (17/03/2022).

Untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan ketika berangkat melaut Polairud Polres Nias Selatan rutin melaksanakan  pengecekan situasi kelayakan  keberangkatan kapal dan Melaksanakan sambang serta pengamanan kapal dipelabuhan perikanan pulau Tello.

Kegiatan ini juga sebagai wujud kepedulian polri terhadap keselamatan para Nelayan ketika berangkat melaut,melalui pendekatan dan sambang ini diharapkan kepada Para Nelayan bekerjasama dengan baik  tetap berkoordinasi,dan melaporkan segera mungkin ketika ada masalah maupun kendala kepada pihak kami(Polairud polres Nias selatan).’’Ujar BRIGPOL ANTON.S.R.(Personil Sat Polairud polres Nias selatan)

Selain itu juga Personil Sat Polairud Polres Nias Selatan Membagikan masker serta menyampaikan himbauan kepada para Nelayan agar tetap mematuhi protokol kesehatan, hindari bepergian bila tidak terlalu penting untuk memutuskan rantai penyebaran wabah virus covid 19 dan menghimbau agar sebelum berangkat melaut supaya memperhatikan cuaca terlebih daluhu apabila cuaca tidak baik,agar membatalkan keberangkatan.


Post a Comment

Berkomentarlah sesuai dengan topik dan tidak menaruh link aktif. Terima kasih atas perhatiannya.

Previous Post Next Post