Takengon, tren24jam.com- Babinsa pos kute panang Koramil 02 Bebesen Serda Kasnari melaksanakan Komsos kepada warga binaan Johan (35) yang memelihara ternak sapi di desa Tapak moge kecamatan kute panang kab, Aceh Tengah. Senin (28/03/22).
Serda Kasnari mengatakan kunjungan tersebut bertujuan untuk menyatukan secara langsung usaha ternak sapi di kelompok tani, Selain itu juga untuk menjalin silaturahmi dan mempererat tali persaudaraan antara masyarakat dan TNI. Serta menjaga hubungan yang harmonis antara babinsa dan warga di daerah binaannya.
Pada kesempatan itu, Serda kasnari menyampaikan kebersihan kandang sapi sangat penting guna menghindari sapi dari berbagai macam penyakit.“Disamping itu juga agar warga bisa memanfaatkan kotoran sapi untuk digunakan sebagai pupuk kandang,” tuturnya.
Sementara itu, johan (35) dari Kelompok Tani aramiko mengucapkan terima kasih atas arahan dan motivasi pak Babinsa. semoga kedepan hubungan kita ini lebih dekat dan bisa lebih maju dalam peternakan sapi ini,” tuturnya".
Post a Comment
Berkomentarlah sesuai dengan topik dan tidak menaruh link aktif. Terima kasih atas perhatiannya.