Babinsa Bantu Masyarakat Memasang Kramik Di Mushola Baitul Muqmin.

Babinsa Bantu Masyarakat Memasang Kramik Di Mushola Baitul Muqmin.

Takengon, tren24jam.com- Anggota Koramil 04/Bintang Serma Suprapto bersama warga memasang kramik bantuan dari Kodam  IM melalui Kodim 0106/Ateng sudah berjalan 70 % bertemoat di menasah Baitul Muqmin, desa Kuala satu kec.Bintang Kab.Aceh Tengah . 

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan program Komsos atau Komunikasi Sosial dalam kegiatan berupa Karya Bakti bersama warga di Desa binaan.

Sebelumnya, Danramil 04/Bintang Lettu Inf Mansur pernah menyampaikan dan telah memerintahkan agar para babinsa bisa berperan aktif di wilayah binaan masing masing supaya bisa lebih dekat dengan warga binaannya.


Adapun maksud dan tujuan yang dilaksanakan oleh Babinsa tersebut dengan hasil yang dicapai agar warga masyarakat merasa terbantu dan termotivasi dalam pengerjaan penyelesaian pembangunan menasah Baitul muqmin,yaitu dalam pemasangan keramik Masjid.

Pada kesempatan tersebut Serma Suprapto mengatakan, dirinya turun langsung membantu pemasangan keramik di menasah Baitul muqmin,

“Sebagai Babinsa kami harus tetap semangat dan merasa senang bisa membantu masyarakat di wilayah binaan, apalagi membantu membangun atau merehab tempat ibadah seperti Masjid, dan mushola ” tuturnya.

Sementara Iman menasah Baitul muqmin bapak M.risky menyampaikan ucapan terima kasih kepada kepada kodam iskandar muda khususnya anggota kodim 0106/tengah atas kepeduliannya. Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah membantu kegiatan keramik ini. Semoga Allah SWT membalas budi baik bapak Babinsa serta kita semua yang hadir pada kesempatan ini, tuturnya

Post a Comment

Berkomentarlah sesuai dengan topik dan tidak menaruh link aktif. Terima kasih atas perhatiannya.

Previous Post Next Post