Babinsa 02/Bebesen ajak warga gotong royong bersihkan puing Puing sisa di Mushola Almuslim.

Babinsa 02/Bebesen ajak warga gotong royong bersihkan puing Puing sisa di Mushola Almuslim.

Takengon, tren24jam.com- Babinsa pos kute panang Koramil 02/Bebesen Kopka Hendro membantu masyarakat membersihkan puing puing bekas bangunan menasah  Al- muslim desa lukup sabun timur, Kec. Kute Panang, Kab. Aceh Tengah.kami (09/02/22).

Kopka Hendro menyampaikan Sebagai aparat kewilayahan untuk selalu hadir ditengah-tengah masyarakat dalam situasi apapun, karena dengan cara inilah, kebersamaan dan kedekatan antara TNI dan rakyat akan terjalin erat." ungkapnya".

Tambahnya, melalui gotong royong dia meminta kepada warga agar tingkatkan keamanan dan ketertiban lingkungan, “Dalam situasi pandemi sekarang ini, sangat diperlukan kebersamaan dan saling mendukung antar warga masyarakat untuk mencegah meluasnya penyebaran Covid-19, dengan cara menumbuhkan kesadaran kita masing-masing untuk mematuhi dan menerapkan protokol kesehatan,” tutupbya".

Imam Mushola Hairudin menyampaikan tidak lupa memberikan apresiasinya kepada babinsa, “Kehadiran bapak babinsa di mushola ini sangat bermanfaat bagi kami, karena dengan  kebersamaan dalam membantu membersihkan sisa-sisa kayu bekas yang baru di bongkar di Mushola kami ini menjadi cepat terselesaikan, semoga Bapak diberi kesehatan dan keselamatan. " ucapnya".

Post a Comment

Berkomentarlah sesuai dengan topik dan tidak menaruh link aktif. Terima kasih atas perhatiannya.

Previous Post Next Post