Tapteng,(Tren24jam.com)- Polres Tapanuli Tengah (Tapteng) melaksanaan Vaksinasi III (Boster Vaksin) kepada masyarakat Kabupaten Tapanuli Tengah yang sudah memenuhi syarat,yang dilaksanakan di Aula Parama Satwika Polres Tapteng pada Hari Selasa,(8/2/2022) yang dimulai PKL 09.00 wib.
Kapolres Tapteng,AKBP Jimmi Christian Samma.S.I.K , melalui Kasubbag Humas Polres,AKP Horas Gurning mengatakan
" Untuk mendapatkan target dengan Jumlah dosis III (Bosster) yang tersedia di F-KTP Polres,maka Kapolres memerintahkan para Kasat untuk mencari sasaran sebanyak 15 orang kecuali Kasat Binmas dengan Bhabinkamtibmasnya harus mendapat sasaran 20 orang".Tegasnya.
Menindak lanjuti Perintah Kapolres, personil masing masing para Kasat bergerak dan mendapatkan sasaran sehingga dapat terlaksananya Vaksinasi lanjutan (Bosster) Kepada masyarakat pekerja swasta maupun ASN yang sudah dapat waktunya untuk Vaksin lanjutan.
Dalam hal pelaksaan Vaksinasi lanjutan (Bosster) ini Kapolres Tapanuli Tengah menekankan agar F-KTP Polres Tapteng tetap melayani masyarakat yang ingin melaksanakan Vaksin Bosster.(Red/02).
Post a Comment
Berkomentarlah sesuai dengan topik dan tidak menaruh link aktif. Terima kasih atas perhatiannya.