Dailami Sembelih Hewan Qurban Di Masjid Agung Babussalam

Dailami Sembelih Hewan Qurban Di Masjid Agung Babussalam


Redelong,tren24jam.com-Pelaksana Tugas Bupati Bener Meriah Dailami yang didampingi Sekretaris Daerah Drs. Haili Yoga, M.Si menyaksikan sekaligus melakukan penyembelihan hewan qurban di Masjid Agung Babussalam, Kecematan Bukit, Rabu (21-07-2021)

Plt. Bupati Bener Meriah menyampaikan bahwa melalui momen ini kita harus dapat mentauladani kisah Nabi Ibrahim dan putranya Nabi Ismail bahwa harus mampu berkorban demi untuk kebaikan dan perintah Allah SWT.

Dia juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh Kepala OPD Bener Meriah dan Panitia kurban yang turut berpartisipasi dalam melaksanakan kurban pada tahun ini yang tentunya akan dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan di sejumlah kampung dalam wilayah Kecamatan Bukit.

Untuk tahun ini jumlah hewan qurban sebanyak 18 Ekor sapi dan Kerbau serta 5 ekor Kambing yang tercatat sebelumnya oleh panitia qurban, tidak tertutup kemungkinan jumlah hewan qurban akan bertambah karena ada warga yang mengantarkan hewan qurbannya namun sebelumnya tidak dilaporkan terlebih dahulu.

Plt. Bupati Bener Meriah ikut melakukan penyembelihan untuk hewan qurban beliau yang masuk dalam kelompok I sementara Sekretaris Daerah mendampingi penyembelihan hewan qurban beliau dalam kelompok II. Juga beberapa kepala OPD tergabung dalam beberapa kelompok hewan qurban lainnya.

(Andika read)

Post a Comment

Berkomentarlah sesuai dengan topik dan tidak menaruh link aktif. Terima kasih atas perhatiannya.

Previous Post Next Post