Sejumlah Wartawan Dari Berbagai Media Cetak Dan Online Diusir Bagaikan Anak Kecil, Dan Mendapatkan Perlakuan Kasar Dari Salah Seorang Provos Sewaktu Sertijab Di Poldasu

Sejumlah Wartawan Dari Berbagai Media Cetak Dan Online Diusir Bagaikan Anak Kecil, Dan Mendapatkan Perlakuan Kasar Dari Salah Seorang Provos Sewaktu Sertijab Di Poldasu


Medan, Tren24Jam.com - Sejumlah Wartawan Dari Berbagai Media Cetak Dan Online Diusir Bagaikan Anak Kecil, Dan Mendapatkan Perlakuan Kasar Dari Salah Seorang Provos berpangkat Ipda di teras ruangan Aula Tirbrata Mapolda Sumut, Sewaktu Sertijab (Serah Terima Jabatan) Di Poldasu, Senin (4/1/2020).

Dengan nada keras dan dinilai kurang beretika itu, ia mengatakan agar wartawan keluar sembari memerintahkan anak buahnya Risky untuk menyuruh Wartawan untuk tidak berada di depan teras Aula tribrata, Senin (4/1/2020).


Sejumlah awak media mengatakan kehadiran para Media ke Mapolda sumut untuk tugas jurnalistik, yakni untuk liputan kegiatan Serah Terima Jabatan (sertijab) sejumlah jabatan baru dijajaran Mapolda Sumatera Utara.


Salah seorang Wartawan Online dilokasi sempat mendapat kata kasar dengan nada yang cukup keras, "Kau bisa tidak di arahkan pake mulut ?" Keluar... Keluar... Keluar..." Kata Provos berpangkat Ipda tersebut.

Dengan di ikuti salah seorang anak buahnya yang juga mengatakan hal yang sama "keluar...keluar...., disana saja jangan di lapangan" Kata Anggotanya.

Sejumlah awak Media bertanya kenapa Wartawan 'diusir' seperti itu ? Riski pun menjawab "saya hanya menjalankan perintah, tolong ya, diluar saja ya," imbuhnya.

Kejadian tersebut sangat miris dan diluar perkiraan, dimana saat itu Sertijab sedang berlangsung, dengan seketika puluhan Wartawan dari berbagai media cetak dan Online mendapatkan perlakuan tidak baik, dan diusir tanpa memberikan alasan perihal amarahnya pengusiran tersebut.

Oknum Provos Polda Sumut tersebut dinilai tidak menunjukkan etika yang baik, seperti lazimnya Polisi adalah pelayan, pengayom, dan pelindung untuk masyarakat.

Dalam hal ini, sejumlah awak media cetak dan online mengharapkan Kapolda Sumut Irjen Pol Drs Martuani Sormin MSi dapat menindak oknum anggota Provos yang arogan dengan semena-mena mengusir wartawan tersebut.
Agar kedepannya bagi setiap anggota yang bertugas dapat menjalankan tugasnya sesuai dengan nilai-nilai moral dan beretika. (Y.z)

Post a Comment

Berkomentarlah sesuai dengan topik dan tidak menaruh link aktif. Terima kasih atas perhatiannya.

Previous Post Next Post