Pati, Tren24jam.com - Tambang Galian C yang terletak di Dukuh Sono, Desa Baleadi, Kecamatan Sukolilo, Pati, milik salah satu tokoh ternama dijagat dunia politik birokrasi, Sudir Santoso, Longsor dan mengakibatkan satu korban meninggal dunia. (Kamis, 24-12-2020)
Korban naas tersebut diketahui bernama, M Nur Kholis (49 tahun) , Warga Desa Wonorejo, Karanganyar, Demak.
Berdasarkan penuturan saksi kejadian, Fauzan, peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 15.00 wib, ketika itu korban sedang bersama dirinya sama-sama mengisi muatan padas, kemudian terdengar suara gemuruh reruntuhan dari atas tambang.
"Ketika terdengar suwara gemuruh saya langsung lari menyelamatkan diri, dan saya juga melihat korban tertimbun" ujarnya.
Selain mengakibatkan satu orang meninggal dunia, peristiwa batuan padas longsor tersebut juga mengakibatkan 4 truk dump rusak parah, 1 excavator rusak berat, dan 1 excavator rusak ringan.
Jenazah Korban yang MD ( Meninggal Dunia ) sudah di evakuasi oleh mobil jenazah dari Polres Pati dan di bawa ke RSUD Soewondo Pati untuk dilakukan pemeriksaan medis. (PJ)
Post a Comment
Berkomentarlah sesuai dengan topik dan tidak menaruh link aktif. Terima kasih atas perhatiannya.