Pati,Tren24jam.com- 21 milyar anggaran APBD induk dari Provinsi Jawa tengah tahun 2020 dialokasikan untuk pembangunan 6 titik trotoar di Kabupaten Pati. Adapun lokasi tersebut berada di jalan P Sudirman, Jiwonolo, Pemuda, Wachid Hasim, Tentara Pelajar, Dan M H Thamrin.
Dari 6 proyek pembangunan trotoar tersebut ada 3 titik yang dikerjakan oleh satu pemborong dengan 2 nama CV. yaitu, CV Sari Mulyo dan Sari Bekti.
"Ironisnya, selaku pemenang tender dalam proses pembangunan trotoar yang menyerap anggaran negara milyaran rupiah tersebut, Sonik, Pemilik CV Sari Mulyo dan Sari Bekti, ketika dikonfirmasi melalui sambungan telepon, mengaku tidak tau.
"Yang mengerjakan itu teman-teman, dan digunkan untuk mengerjakan apa saya tidak tahu, hanya bendera CV saya yang dipakai, dan selama ini saya sering bekerja di luar daerah." Ujarnya ( Senin, 19-10-2020)
Sementara, berdasarkan keterangan Kepala Dinas DPUTR (Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang-red) melalui Kepala Bidang Cipta Kerya, Arief Wahyudi, mengukapkan, dalam proses pembangunan trotoar pihaknya setiap hari melakukan pengawasan.
"Selama ini hanya pengawasan intern dari staf-staf teknis yang mengawasi." Terangnya.
Menanggapi hal tersebut, Kholid, Humas BPPI, mengaku prihatin atas statement pihak rekanan yang terkesan tidak masuk akal.
"jangan sampai anggaran negara milyaran rupiah dijadikan ajang bancakan oleh oknum pemborong licik, kita akan kawal terus supaya pembangunan trotoar itu dapat berfungsi maksimal,"
Lebih lanjut, "kita sudah koordinasi dengan Aparatur penegak hukum yang ada di sini (Jakarta) untuk segera turun di Pati. Karena transparansi anggaran dalam proses pembangunan trotoar di Pati sangat diperlukan, mengingat, lokasi yang dibangun itu setiap muslim penghujan acap kali banjir selalu menggenangi jalan raya."Tegasnya.
(PJ)
Post a Comment
Berkomentarlah sesuai dengan topik dan tidak menaruh link aktif. Terima kasih atas perhatiannya.