MENYIKAPI KEJADIAN DI MAMBRAMO RAYA, TNI DI MIMIKA LAKSANAKAN APEL GARNIZUN

MENYIKAPI KEJADIAN DI MAMBRAMO RAYA, TNI DI MIMIKA LAKSANAKAN APEL GARNIZUN

Timika Papua,Tren24jam.com - Apel Garnizun jajaran TNI se-Garzisun Timika dalam rangka menyikapi peristiwa tanggal 12 April 2020 di Memberamo Raya. Apel dipimpin Dandim 1710 Mimika Letkol Inf Pio L. Nainggolan di dampingi kapolres mimika dan diikuti sekitar 200 personil dari Kodim 1710 Mimika, Lanal Timika, Lanud YKU,  Brigif 20/IJK,3/Kostrad, Yonif 757/GV, Denkav 3/SC, Subdenpom XVII-C Timika, Paskhas, Rumkitban Timika, Benglap Timika dan Tebbek  Timika. Senin, (13/04/20) di lapangan apel koramil kota pagi tadi.

Adapun pimpinan Komandan Satuan yang hadir diantaranya, a. Letkol Pnb Anggit Budi Wibowo (Danlanud YKU)
b. Letkol Laut (P) Yadi Mulyadi (Danlanal Timika) c. Letkol Lek Adi Siswanto (Dansatrad 243/Timika
d. AKBP IGG Era Adinata (Kapolres Mimika) e. Kompol I Nyoman Punia (Wakapolres Mimika) f. Kapten Kav Bayu (Wadan Denkav 3/SC) g. Kapten Cpl Arbito (Dantebek) h. Kapten Inf Joko Hermawan (Dansubdenpom Timika) i. Lettu Inf Ucok (Pasipers Brigif 20/IJK/3/Kostrad j. Lettu Inf Suwarno (Yonif 757/GV) k. Lettu Ckm Samsul Bahri (Karumkitban Timika)
l. Lettu Cpl Liku (Pjs. Kabenglap Timika) k. Jajaran Perwira Staf dan Danramil Kodim1710/mimika.

Dandim 1710 Mimika Letkol Inf Pio L. Nainggolan menyampaikan arahan dalam apel Garnizun, bahwa mendapat perintah Panglima agar seluruh jajaran Kodim untuk melaksanakan apel dalam rangka menyikapi kejadian di Memberamo Jaya untuk meredam dampak peristiwa tersebut agar tidak terjadi lagi.

Ia menambahkan, ada 3 hal yang menjadi penekanan yaitu. Pertama, duka dari Polri menjadi duka bagi kita, tidak boleh terjadi lagi hal seperti ini. Yang kedua, apabila terjadi masalah atau gesekan di lapangan harus saling mengalah, serahkan ke Pimpinan untuk diselesaikan, jangan ambil langkah sendiri. Yang ketiga, yang sudah terjadi serahkan kepada Pimpinan Tim Investigasi gabungan, ucap dandim.

"Kab. Mimika saat ini menjadi sentral berkumpulnya KKB, TNI atau Polri tidak bisa kita menyelesaikan sendiri.  Selain itu harus ada dukungan Pemda dan masyarakat.  Jadi jangan sok hebat,  kita harus tetap menjaga hubungan sinergitas TNI Polri di Kab. Mimika yang sudah berjalan baik. Kita laksanakan tugas sesuai perintah Pimpinan". Kata dandim.

Hal yang sama telah disampaikan kepada anggota Polri di Polres Mimika bersama Dansat TNI Se Garnisun Timika.

Kapolres Mimika AKBP IGG Era Adinata, SIK. Menyampaikan, Ia sangat menyesalkan peristiwa yang  terjadi yang sebetulnya tidak boleh terjadi. Berharap kejadian di Memberamo tidak akan terulang lagi, imbau  kapolres.

Ia menambahkan, Kita TNI Polri harus saling bersinergis untuk menjaga keamanan NKRI sudah banyak contoh dimana TNI POLRI saling membantu di lapangan, untuk bersinergi kita harus meningatkan komunikasi dari unsur pimpinan sampai dibawahnya.

Di Yigi anggota Yonif 755/Kostrad anggota Polri pernah membantu proses evakuasi anggota yang diserang oleh KKB.  Begitu juga anggota Brimob di tembagapura pernah dibantu oleh pasukan TNI pada saat terjadi kotak senjata dengan KKB. jangan hanya masalah sepele dan juga karena ego masing-masing sehingga mengakibatkan bencana.

Dengan kekuatan dan operasi yang ada di Mimika saat ini berharap seluruh anggota TNI, Polri tetap menjaga sinergitas demi keberhasilan tugas bersamakarena bagi saya keberhasilan sesungguhnya adalah membuat orang lain berhasil.. dan tidak bisa kita pungkiri persatuan adalah senjata yang paling kuat yang kita miliki.


Previous Post Next Post